News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

100 Hari Keliling Indonesia

Ramon Y Tungga Bangga Akhirnya Berseragam Kompas TV

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ramon Y Tungka

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepercayaan yang diberikan Kompas TV untuk menjadi host sekaligus mengikuti perjalanan 100 Hari Keliling Indonesia cukup membanggakan Ramon Y Tungka. Kebanggaannya pun berlipat.

"Ya setelah hampir kerjasama selama 1-1,5 tahun dengan Kompas TV akhirnya mendapat seragam Kompas TV," kata Ramon ditemui Tribunnews.com saat peluncuran program 100 Hari Keliling Indonesia di Jakarta, Senin (7/1/2013).

Ramon mengaku menyukai acara yang bekerjasama dengan Kompas.com, Kompasiana, Tribunnews dan juga Grup Tribun cetak karena apa yang dilakukannya penuh petualangan, perjuangan dan sarat makna untuk menemukan wajah negeri yang sebenarnya.

Seperti diberitakan, Kompas  TV meluncurkan program tayangan bari 100 Hari Keliling Indonesia. Program ini menyuguhkan prespektif baru yang mengenalkan Indonesia lebih dekat yang menggali sisi unik dan humanis di seluruh Indonesia.

Ramon dan tim akan memulai perjalan 13 Januari mendatang dengan start Jakarta menuju lampung, Bengkulu, Padang, Mentawai, kembali ke  Padang, Bukit Tinggi, Medan, Aceh, Pulau Rondo yang menjadi pulau terluar.

Kemudian kembali ke Medan,  Dumai,  Balai Karimun, Natuna lalu  pontianak,  putusibau, Ketapang,  Pangkalan Bun, Palangkaraya, Banjarmasin, Balikpapan, Berau, Nunukan, lalu masuk pulau Sulawesi, yaitu  Makassar, Gorontalo.

Lalu melanjutkan perjalanan ke Ambon, Nusa Tenggara Timur, Nusa Tenggara Barat, Bali dan berakhir di pulau Jawa. Selama perjalanan Ramon dan tim tidak akan menggunakan moda transportasi pesawat komersial melainkan berbagai macam transportasi publik darat dan laut untuk misinya ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini