News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Debut

Addie MS akan Kolaborasi dengan Kelompok Orchestra Palestina

Penulis: Willem Jonata
Editor: Agung Budi Santoso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Komposer Addie MS saat mengiringi Konser kemerdekaan yang bertajuk Konser Kemerdekaan Republik Indonesia bersama pemain piano Ananda Sukarlan di Teater Besar, Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, Sabtu (1/9/2012).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA
Palestina tak dipungkiri selama ini menjadi pusat pemberitaan konflik berdarah di berbagai media massa yang ada di belahan dunia.

Terutama di wilayah Gaza. Pianis sekaligus pemimpin orchestra Addie MS kemudian ingin menunjukkan sisi lain dari negeri tersebut.

Bersama The Palestine National Orchestra, sebuah kelompok orchestra yang terdiri dari para musisi berkebangsaan Palestina dan keturunan Palestina itu, Addie mengetengahkan konser dua malam di Aula Simfonia Jakarta, Kemayoran, pada 30-31 Maret 2013.

Sebanyak 48 pemusik akan memainkan sejumlah nomor klasik dari Ludwig van Beethoven, Wolfgang Amadeus Mozart, dan Igor Stravinsky. Mereka nantinya juga memainkan komposisi Ismail Marzuki yang digubah ayahanda Kevin Aprillio tersebut.

"Saya sangat senang terlibat dalam acara ini," ucap Addie kepada wartawan.

Perlu diketahui sebagian para pemusik dalam The Palestine National Orchestra merupakan anggota dari berbagai symphony orchestra dunia seperti Royal Academy of Music (London), Paris Conservatoire (Prancis), Los Angeles Orchestra (USA).

Mereka bergabung dalam The Palestine National Orchestra di dari Edward Said National Conservatory of Music di Palestina. Orkestra ini adalah sebuah lembaga musik terkemuka nasional di Palestina yang didirikan pada 1993 di bawah payung Universitas Birzeit.

Baca Artikel Menarik Sebelumnya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini