News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

TV Guide

Bagaimana Sih Rasanya Menikah? Tonton Saja We Got Married di ONE

Editor: Widiyabuana Slay
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Lee Hong Ki dari FT Island dan Fujii Mina

TRIBUNNEWS – Anda yang mengikuti perkembangan industri hiburan Korea pasti tak asing dengan We Got Married, reality variety show terkenal di Negeri Ginseng itu. Setelah sukses menghadirkan empat musim di Korea, tahun ini muncul juga We Got Married (Global Edition) yang menyasar industri hiburan lebih luas di 41 negara, termasuk Australia, India, China, Taiwan, dan tentunya Indonesia. Saksikan setiap hari Jumat, mulai 5 April pukul  19:40 WIB, eksklusif hanya di saluran TV berlangganan khusus tayangan hiburan Korea, ONE. Demikian rilis yang dikirim ke redaksi Tribunnews.com, Selasa (2/4/2013).

Dalam We Got Married, beberapa selebriti pria dan wanita populer dipasangkan demi sebuah pengalaman hidup layaknya suami istri. Setiap minggunya setiap pasangan diberikan tugas yang harus segera diselesaikan. Dilengkapi juga dengan wawancara rahasia dan terpisah dari setiap orang untuk

We Got Married jadi tontonan favorit karena publik disuguhi 'imajinasi'. Mereka diajak membayangkan apa jadinya jika selebriti favorit menikah dan menjalani kehidupan suami istri. Publik Tanah Air yang selama ini mungkin hanya bisa menonton di YouTube, kini bisa ikut merasakan euforia We Got Married dalam balutan versi global di layar kaca. Versi global tentu berbeda karena bintang Koreanya,  Lee Hong Ki dari band FT Island dan Taecyeon dari grup 2PM dipasangkan dengan aktris terkenal asal Jepang, Fujii Mina dan aktris cantik asal Taiwan, Wu Ying Jie (Gui Gui). Beda negara, beda kebiasaan dan budaya dipastikan jadi isu menarik. Bagaimana mereka mengalahkan ego masing-masing untuk beradaptasi?

Lee Hong Ki menjadi suami aktris Jepang Fujii Mina, yang fasih berbahasa Korea sejak lama karena ia sempat mempelajarinya di Universitas Keio. Fujii yang dua tahun lebih tua, pilihan cocok buat Hong Ki mengingat kriteria wanita idaman yang pernah diungkapkannya dulu di sebuah acara TV. "Bagi saya tidak penting masalah perbedaan usia, yang utama adalah wanita itu harus terlihat cantik dan anggun, bukan wanita seksi yang menggairahkan," tutur Hong Ki antusias.

Yang menarik, akhir Februari lalu Hong Ki sempat mengunggah foto selca dalam akun twitter pribadinya dengan keterangan: “Internasional... Pernikahan...  Apakah saya harus mencobanya?” Kalimat singkat yang penuh tanda tanya tersebut kontan membuat para Primadona (sebutan untuk para penggemar FT Island) heboh. Mereka pun mulai berspekulasi apakah Hong Ki yang kepopulerannya makin luas di mata internasional membuatnya berniat menikahi seorang wanita yang bukan orang Korea.

Ternyata semua itu adalah cara Hong Ki menyebar clue bahwa ia akan tampil sebagai pasangan internasional dalam We Got Married (Global Edition) bersama Fujii Mina. Fujii sendiri yang sebelumnya sempat muncul dalam drama SBS King of Drama bersama Choi Siwon Super Junior, memang mulai mempunyai banyak penggemar di Korea. Ia juga mengaku kalau ia merupakan penggemar berat serial drama Korea dan itu menjadi salah satu alasannya memutuskan berkarier di Korea.

Sementara itu Taecyeon 2PM dipasangkan dengan Gui Gui, mantan anggota grup idola Taiwan Hey Girl.  Di awal pertemuan singkat, keduanya sudah mulai mesra. Apalagi saat syuting di Pulau Jeju yang indah, keduanya makin mesra bergenggaman tangan.

Nah... Penasaran dengan kisah romantis dua pasangan ini? Bagaimana cara mereka menyelesaikan berbagai macam tugas sebagai pasangan suami istri? Saksikan We Got Married (Global Edition) eksklusif hanya di saluran TV berlangganan khusus tayangan hiburan Korea, ONE, setiap hari Jumat, mulai 5 April pukul 19.40 WIB. ONE tersedia di Indovision ch. 164 dan Groovia TV ch. 507.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini