Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA
Pelawak Gogon sama sekali tidak pernah merasa dirugikan selama mengenal Eyang Subur. Malahan sebaliknya, ia mendapatkan bantuan finansial dari bekas panutan Adi Bing Slamet tersebut.
"Kalau dulu saya datang ke sana karena keadaan ekonomi masih tidak stabil. Karena yang lain ke sana dikasih uang, ya siapa tahu saya juga," terangnya, Selasa, (2/4/2013), ketika ditemui di Plaza Senayan, Jakarta.
Makanya, pria yang identik dengan rambut jambulnya itu, merasa heran dengan tuduhan Adi yang dialamatkan kepada Eyang Subur. Sebab, sepengetahuannya Eyang Subur tidak pernah meminta apapun kepadanya.
"Saya tidak pernah merasa dirugikan. Saya dan teman-teman Srimulat tidak pernah merasa dirugikan. Eyang biasa kasih uang. Teman-teman biasa dikasih, bukan diminta. Jadi, hubungannya hanya berkawan, bersilaturahmi, persaudaraan saja," ucapnya.
Namun, sekarang Gogon mengaku jarang mengunjungi Eyang Subur di kediamannya. Diakuinya terakhir bertemu dengan Eyang Subur sekitar delapan tahun silam.
"Saya sudah delapan tahun enggak bertemu dengan Eyang. Saya tidak ada masalah apa-apa," tandas pelawak berjambul itu.