TRIBUNNEWS.COM – Inul Darastista harus banyak menelan 'pil' sabar. Konfliknya soal royalti lagu antara jaringan rumah karaoke Inul Vizta miliknya dengan Karya Cipta Indonesia (KCI) terus berlarut-larut.
Gara-garanya, sidang kasus pelanggaran hak cipta Inul Vista KCI yang sedianya kembali digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Kamis (18/4/2013) kemarin harus molor.
Inul dan Hotman Paris Hutapea yang menjadi kuasa hukumnya dalam kasus ini sudah hadir di ruang sidang sejak pukul 10.00 WIB. Namun, sidang molor hingga pukul 12.45 WIB.
Lucunya, sidang molor lantaran hakimnya sedang main voli. Hal tersebut dikemukakan Hotman Paris. "Inul harus nunggu lama karena hakimnya main voli," kata Hotman di ruang sidang.
Inul terlihat gelisah. Dia sibuk mengipas-ngipaskan tangan karena kegerahan berada di ruangan sidang, didampingi asisten dan beberapa pengawal pribadinya. "Saya datang dari jam 10, tapi ko sampai jam segini belum mulai juga sidangnya," keluh Inul. (fin/*)