Laporan Wartawan Warta Kota; Banu Adikara
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketujuh istri Eyang Subur menjelaskan, mereka memang lebih sering berada di dalam rumah ketimbang jalan-jalan keluar meskipun mereka mendapat uang belanja Rp 50 juta per bulan.
Hal ini sekaligus menjawab pertanyaan sejumlah tetangga mereka yang mempertanyakan, mengapa mereka jarang sekali keluar rumah.
"Ya suami kami 'kan di rumah, ngapain kami keluar rumah? Bukannya kami nggak mau keluar rumah, tapi kan banyak yang harus kami urus di rumah," kata Dike, salah seorang istri Subur.
Dike menjelaskan, ia dan enam istri Subur lainnya memiliki kesibukan masing-masing di rumah. "Dari mulai urus anak, nemenin Eyang nonton, sampai masak. Kami di rumah layaknya istri pada umumnya. Jadi kalau ada yang bilang kami dikekang, ya bohong semua itu," ujar Heri, istri pertama Subur membenarkan.
Heri menjelaskan, sehari-harinya, ia juga menyibukkan diri dengan menyulam.
Istri-istri yang lain menuturkan, mereka juga mengisi hari-hari mereka dengan ngobrol satu sama lain, dan menonton acara televisi maupun DVD favorit mereka.
"Kita sih sukanya nonton film Korea. Kadang ya nemenin Eyang juga nonton film action, atau horor," kata Noni, istri Subur.
Seperti yang sudah diberitakan, Subur tinggal bersama sekitar 60 orang di rumahnya, dengan rincian delapan orang istri, 16 anak, enam cucu, menantu, dan beberapa pembantu rumah tangga.