Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Heribertus Irwan Wahyu Kintoko
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pesinetron Garneta Haruni (27) harus bersabar menunggu sidang cerainya dengan Muhammad Mahardika Soeprapto (31) alias Didi Soekarno, berakhir. Sejak digelar pertama kali 4 Desember 2012, perceraian itu baru diputus 16 April 2013.
Meski begitu, perkawinan Didi dan Neta --sapaan Garneta Haruni-- baru diputus berakhir dengan perceraian setelah salah satu putra Rachmawati Soekarnoputri tersebut membacakan ikrar talak didepan hakim, Selasa (4/6/2013).
Begitu ikrar talak dibacakan, Neta mengaku lega. "Dia (Neta) sudah lega setelah menjalani sidang perceraiannya sejak akhir Desember lalu," kata Dhanurdhara Grahapradhana, kuasa hukum Neta, di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Dengan adanya pembacaan ikrar talak itu, lanjut Dhanur, status perkawinan Neta sudah jelas. Neta resmi menyandang status janda tanpa anak setelah bercerai secara hukum dari cucu Presiden pertama RI, Soekarno, tersebut.
"Dia (Neta) sudah bisa 'move on' banget dan mulai bekerja seperti biasa," ujar Dhanur. Saat ini Neta ingin menyibukkan dirinya dengan bekerja dan belum mau memikirkan jodohnya. "Dia mau fokus syuting dulu," katanya. (kin)