News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Girlband

Biar Cepat Akrab, Cherrybelle Sapa Penggemarnya Pakai Logat Daerah

Penulis: Danang Setiaji Prabowo
Editor: Agung Budi Santoso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aksi memukau girl band Cherrybelle saat menghibur ribuan penggemarnya di panggung Beat Injeksi & Cherrybelle Tur Istimewa Keliling Indonesia di Alun Alun Taman Merdeka, Pangkalpinang, Rabu (8/5/2013) malam. Cherrybelle yang beranggotakan 9 wanita cantik tersebut akan mencetak rekor Muri dengan melakukan konser ke 33 provinsi di Indonesia selama 31 hari di bulan Mei, Kota Pangkalpinang menjadi provinsi ke 8 yang telah dikunjungi Cherrybelle. (BANGKA POS/RESHA JUHARI)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Danang S. Prabowo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Usai menjalani rangkaian tur di 33 provinsi, girlband Cherrybelle menceritakan pengalamannya selama konser di berbagai kota di Indonesia.

Menurut Cherly, seorang personel Cherrybelle, mereka harus menyapa para penggemarnya dengan memakai logat bahasa daerah setempat. Ia merasa hal itu membuat Cherrybelle lebih kreatif saat menyapa penggemarnya.

"Seru menyapa twibi dan twiboy dengan logat yang beda-beda. Misalnya di Bandung, Papua, Jawa. Ada beberapa jargon, misalnya Cherrybelle feat Bandung, sok atuh," ceplos Cherly di studio RCTI, Kamis (13/6/2013).

"Kreatifitasnya digali terus, lelucon kita, gimmick, dan jargon," tambahnya.

Sedangkan personel Cherrybelle lainnya, Christy, mengatakan ia sempat kaget saat disambut fansnya di bandara yang berasal dari fan base Chibi di twitter.

"Kita sebenarnya enggak tahu ada apa enggaknya. Ternyata mereka sambut kita di bandara pakai banner, dan mereka benar-benar addict. Cherrybelle jadi kaget. Wah ternyata ada twibi dan twiboy beneran dimana-mana," tandasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini