News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Timun Mas Jawab Kerinduan Ria Irawan Terhadap Dongeng

Penulis: Willem Jonata
Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ria Irawan, pada acara Meet & Greet para pemain Drama Musikal Timun Mas di Atrium Mal Senayan City, Jakarta Pusat, Jumat (31/5/2013). (Warta Kota/Nur Ichsan)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Di usia kepala empat, Ria Irawan sudah lama tidak mendengar dongeng. Makanya, dia sangat antusias untuk ambil peran dalam drama musikal Timun Mas besutan sutradara Rama Soeprapto.

"Timun Mas ini kerinduan gua akan sebuah dongeng. Ya, ketuaan juga kalau gua minta didongengkan di umur 43," ucapnya, di kawasan Senayan, Jakarta.

Pementasan drama musikal itu akan diselenggarakan pada 29-30 Juni 2013 di Istora Senayan. Sejumlah artis beken akan terlibat dalam pementasan itu. Misalnya, Angel Pieters, Raline Shah, Indra Birowo, dan Nola Be3.

Keikutsertaan Ria Irawan dalam pementasan itu sekaligus menjawab tantangan. Diakuinya tidak mudah berakting sembari nyanyi.

"Yang mengesalkan menantang drama musikal. Drama musikal titik tengahnya. Di Indonesia cari yang bisa akting dan nyanyi susah, kita harus mengenolkan diri," terangnya.

Tantangannya, lanjut dia, menanti lagu-lagu itu datang. Saat itu, jantungnya berdegup tak beraturan. Meskipun dalam pementasan nanti Ria tidak menyanyikan lagu. Melainkan libreto.

Wanita kelahiran Jakarta, 24 Juli 1969 itu, menjadikan Queen Latifah dalam Chicago sebagai referensinya melakoni pementasan tersebut. "Aku malah pengin bajunya kaya queen lative yang di Chicago," tandasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini