News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Hobi Menato Tubuh, Vokalis Vierratale Bikin Orangtuanya Angkat Tangan

Penulis: Willem Jonata
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Vokalis grup band Vierra, Widy Soediro Nichlany atau yang lebih dikenal dengan nama Widy Vierra saat menghadiri acara konferensi pers HUT MNCTV di Hotel Grand Sahid, Jakarta Pusat, Selasa (2/10/2012). (Tribun Jakarta/Jeprima)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Widy Soediro Nichlany, vokalis Vierratale itu, sudah dewasa. Usianya sekarang 23 tahun. Ia merasa berhak melakukan apapun yang disukainya. Misalnya, mempunyai tato permanen di tubuhnya.

Orangtuanya pun sampai angkat tangan menasihatinya untuk tidak merajah tubuhnya. Tapi Widy keras kepala. Ia memang paling susah dilarang kalau sudah punya keinginan. Bahkan, berdebat sudah tak ada gunanya.

"Mereka juga pikir bagaimana, debat, berontak, mereka sudah angkat tangan. Aku dari kecil memang suka seni. Aku punya tato dan buat aku itu seni. Ya, sudah aku aplikasikan deh," ucapnya, Rabu, (19/6/2013), di Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan.

Namun, belakangan ini wanita kelahiran Jakarta, 8 Mei 1990 itu, mendapatkan kepercayaan dari orangtuanya. Ayah dan ibunya kemudian menyadari bahwa putrinya itu sudah menjadi dewasa seiring usianya yang bertambah.

"Baru sekarang mereka percaya. Mungkin karena faktor umur juga ya, enggak mungkin aku dianggap bayi lagi. Kalau dilarang, kok masih ya. Aku sudah gede. Aku tahu apa yang aku lakukan, lucu kalau dilarang," tandasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini