Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Venna Melinda berusaha ikhlas dan lapang dada. Tak disangkanya, proses perceraiannya dengan Ivan Fadilla begitu rumit, menguras pikiran dan tenaga. Karena itu pula berat badannya menurun drastis.
"Saya enggak punya niat jahat, ya saya memang ingin bercerai. Tapi enggak sangka kalau perceraiannya sedemikian rumit," keluhnya, saat ditemui di kawasan Jatiwaringi, Jakarta Timur.
Betapa tidak, proses perceraiannya begitu panjang. Apalagi disertai drama dan isu yang menghebohkan. Muncul gosip bahwa dirinya telah berselingkuh dengan pria lain. Belum lagi sikap anaknya yang tidak mengacuhkannya.
Apalagi, setelah ia pisah rumah dengan Ivan. Anak-anak ikut serta bersama suaminya. Mereka pindah ke apartement dan meninggalkannya sendirian. Venna pun terpukul karenanya.
Tapi ia bisa bernapa lega. Pelan-pelan anak-anaknya mulai melunak. Ia bisa sahur bareng dengan dua jagoannya, Varrell dan Athala beberapa hari lalu. Meskipun diakui waktunya hanya sebentar. Tetapi, ia cukup puas.
Sekarang ia semakin kuat menghadapi kenyataan bahwa dirinya sendirian. Ia menyadari bahwa suami dan anak-anak adalah titipan yang tidak melulu bisa bersamanya.
"Saya berada di titik enggak takut apapun, kecuali Allah. Kalau suami dan anak bukan punya saya, tapi titipan," tandasnya.