TRIBUNNEWS.COM – Perceraiannya dengan Katy Perry sepertinya masih menyimpan luka bagi Russel Brand. Setidaknya itu terbukti, dalam beberapa kali kesempatan pentas, ia pun tanpa sungkan bercerita tentang masa lalunya dengan pemilik lagu hits California Girls itu.
"Ketika aku bercerai, aku sempat berpikir untuk menjadi seorang biksu. Kalau kau seorang biksu, kau tidak diizinkan untuk berhubungan intim dengan orang lain," ujar Russel saat tampil di Soho Theatre di London, Inggris, Russel sempat bercanda dengan Katy Perry seperti dilansir dari Showbizspy, Selasa (6/8/2013).
Ia pun mengatakan, ketika menikah, berarti hanya berhubungan dengan satu orang itu. Sepertinya itu tak jauh berbeda. Aku bisa saja berhubungan intim sambil memikirkan orang lain.
Tak cukup dengan mengolok-olok hubungannya dengan Katy Perry, Russel pun terlihat datang bersama seorang wanit berambut brunette.
Malam itu keduanya terlihat memasuki sebuah kamar dan baru keluar sekitar 20 menit setelahnya. Perempuan yang dimaksud dilaporkan adalah seorang penata rias dan penata rambut Russel yakni Nicola Schuller.