News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mpok Nori Tolak Tawaran Kerja di Televisi

Penulis: Willem Jonata
Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelawak sekaligus pemain sinetron senior, Mpok Nori ditemui pada syuting sinetronnya yang berjudul Si Cemong di Rumah Susun Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (26/8/2013). Mpok Nori tidak punya rencana untuk pensiun dari dunia Entertainment meski usianya sudah menginjak 83 tahun. (Tribun Jakarta/Jeprima)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mpok Nori untuk sementara menolak tawaran dari televisi untuk mengisi acara panggung hiburan lantaran lambungnya masih sakit. Ia takut mengalami sesak napas. Makanya, ia tidak berani menerima tawaran itu sampai kondisinya baikan.

"Dari kemarin tuh diajak main lagi di teve. Cuma lambung lagi sakit, takutnya sesak di atas panggung. Jadi enggak terima pekerjaan dulu," ucap Mpok Nori, saat ditemui di klinik herbal Jeng Ana, di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan.

Pakar herbal Jeng Ana kemudian menyarankannya mengonsumsi curcuma. Menurut wanita berkerudung tersebut ramuan herbal seperti jamu-jamuan sangat bagus untuk meningkatkan imun atau daya tahan tubuh.

Curcuma itu sangat bagus untuk fungsi hati. Lempuyang gajah juga bagus untuk pencernaan pada lambung dan usus. "Buat pengapuran tulang juga," terang Jeng Ana.

Mpok Nori juga disarankan tidak mengonsumsi sea food seperti cumi-cumi, udang.

"Duren, nangka jangan dulu," lanjut Jeng Ana.

Mpok Nori merasakan khasiatnya tatkala mengonsumsi ramuan tersebut.

"Kalau sekarang kayaknya sudah kuat. Tanggal 26 (September) nanti kan mau ke Pekanbaru. Jadi, biar enakan nanti," timpal Mpok Nori.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini