Laporan Wartawan Wartakota, Heribertus Irwan Wahyu Kintoko
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Henry Baskoro Hendarso (25) alias Enji mengaku tak pernah mengucapkan talaknya didepan Ayu Ting Ting (22), istrinya, saat sedang ribut mulut mempersoalkan resepsi pernikahan di rumahnya, 25 Juli 2013.
Namun, Ayu tetap 'ngotot' dan mengaku sudah dijatuhi talak cerai oleh suaminya tersebut. Apa yang dialaminya itu kemudian diceritakan Ayu ke orangtuanya, Abdul Rozak dan Umi Kulsum. Ayu pun tidak mau kembali bersama Enji.
"(Enji) Memang pernah (bilang) seperti itu (talak) ke Ayu," ujar Abdul di rumahnya, Jalan Kemuliaan No 51, RT06/RW01, Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat, Sabtu (9/11/2013). Di rumah itu, Ayu dan Enji menikah pada 4 Juli 2013 pagi.
Bagi Rozak, ketika suami sudah mengucapkan talak didepan istrinya, haram untuk bersatu lagi. "Walau hanya sekali, atau dua kali, itu namanya sudah talak. Apalagi sampai ketiga kalinya," kata Rozak yang bekerja di Kecamatan Sukmajaya ini.
Meski tidak mendengar langsung, Rozak percaya pada ucapan anak sulungnya yang mengaku sudah ditalak cerai Enji. "Kalau sudah jatuh talak, menurut Islam kan harus pisah," ujar Rozak yang baru saja menunaikan ibadah hajinya itu.
Jika kemudian Enji memaksa Ayu bersatu dan tinggal bersama lagi, lanjut Rozak, itu justru bisa menyalahi agama. "Harus menikah dulu dengan orang lain, baru menyatu kembali. Kalau tetap bersatu, ya melanggar agama," jelas Rozak.
Sejauh ini, Rozak belum mau membicarakan soal rencana perceraian Ayu dan Enji di pengadilan agama. "Belum ya (ajukan cerai). Kan baru jatuh talak. Apalagi Ayu dalam keadaan hamil," kata Rozak. (kin)