Laporan Wartawan Wartakota, Heribertus Irwan Wahyu Kintoko
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggita Sari sempat menertawakan saat mengetahui, Enji pria yang pernah mengahamilinya menjalin kasih dengan Ayu Ting Ting. Ia sudah memprediksi Ayu akan mengalami hal yang sama dengan dirinya.
"Saya tertawa saja pas mengetahui mereka (Enji dan Ayu) berhubungan (pacaran)," kata Anggita saat dihubungi melalui telepon, Sabtu (9/11/2013).
Anggita Sari mengaku sudah bisa menebak akhir hubungan asmara antara pria bernama lengkap
Henry Baskoro Hendarso (25) itu. Walau pun Enji menikahi pedangdut dengan nama lengkap Ayu Rosmalina (22)
"Dan saya bisa memprediksi akan berakhir seperti ini," kata Anggita
Anggita yang namanya mulai dikenal luas setelah dikabarkan jadi pacar Fredy Budiman, bandar narkoba kelas kakap, dan kerap berhubungan seks didalam penjara, itu mengaku pernah juga dihamili Enji saat masih pacaran dua tahun lalu.