Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Abimana Aryasatya rupanya tak bisa menutupi kegembiraannya, karena bisa terlibat dalam Film Laskar Pelangi sekuel 2, Edensor, besutan sutradara Benni Setiawan.
Ia memerankan tokoh Arai, sahabat Ikal. Keduanya, sama-sama mendapatkan beasiswa di Sorbone, Paris.
"Saya terima kasih diajak dalam keluarga besar Laskar Pelangi," ucapnya semalam dalam jumpa pers di Menara BTN, Harmoni, Jalarta Pusat.
Tentu, ia mendapatkan tantangan besar. Sebab, ia menggantikan posisi Nazril Irham atau Ariel "NOAH" yang sebelumnya memerankan tokoh Arai dalam film sebelumnya, "Sang Pemimpi".
"Beban pasti. Punya tanggung jawab sendiri," lanjutnya.
Untuk itu, ia berusaha maksimal memainkan karakter Arai dalam film produksi Mizan Productions dan Falcon Pictures tersebut. Sejauh ini, ia bisa melakukannya. Sebab, Ariel bukan berlatar belakang aktor.
"Tapi, sebenarnya kalau ganti Lukman (Sardi) baru beban. kalau Ariel kan musisi. Beda medianya," tandasnya.