Laporan Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pernikahan Nuri Maulida ditunda karena calon mertua laki-lakinya, jatuh sakit, 10 hari lalu. Resepsi pernikahan yang dijadwalkan 24 November 2013 itu, diganti dengan acara lain.
"Untuk tanggal 24 (November) akan diganti dengan mengajak anak-anak yatim. Acaranya untuk meminta doa dari anak-anak yatim sekaligus meminta munajat pada Allah," ucap Rina Gunawan, pimpinan Event Organizer (EO) yang menangani pernikahan Nuri, Senin, (18/11/2013), dalam jumpa pers di kawasan Senayan, Jakarta.
Acara itu diganti karena rencana resepsi pernikahan di Hotel Dharmawangsa, Jakarta Selatan, sudah disiapkan. Mulai dari ruangan sampai makanan untuk tamu undangan memang telah dibayarkan.
Menurutnya, peristiwa penundaan rencana akad sekaligus resepsi pernikahan bisa terjadi kepada siapa saja. Bukan hanya Nuri saja. Makanya, untuk menyiasaati pengeluaran yang ada, acara resepsi kemudian diganti acara amal untuk anak-anak yatim.