News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Film Slank Nggak Ada Matinya

Slank Butuh Waktu Lima Tahun untuk Realisasikan Filmnya

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemeran di Film Slank Nggak Ada Matinya. Film ini didukung aktor-aktor Adipati Dolken sebagai Bimbim, Ricky Harun sebagai Kaka, tokoh Ivanka dimainkan Aaron Ashab dan sebagai Ridho ditokohkan Ajun Perwira, juga Abdee oleh Deva Mahenra

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perlu waktu lima tahun untuk mewujudkan Film Slank Nggak Ada Matinya. Selama rentang waktu tersebut, rencana Bimbim, Kaka, Ridho, Ivanka dan Abdee akhirnya terwujud hingga diputar.

"Butuh waktu lebih dari 5 tahun untuk film  ada. Awalnya 2007 Slank mengisi  musik film Get Married, melalui beberapa diskusi release film SLANK The Movie di akhir tahun 2008, menyambut 25 tahun SLANK tapi baru sekarang bisa terealisasikan," kata Produser - Chand Parwez Servia

Dikatakannya, keinginan muncul dua tahun lalu saat Slank mengisi musik Get Married 3, membuat Fajar Bustomi asisten Hanung Bramantyo di Get Married pertama kembali dibahas.

Sebagai Slanker, Fajar Bustomi berperan sebagai katalisator yang ideal hingga ide yang sempat tertangguhkan kembali on fire, bergulir kencang.

"Periode 2 tahun, dari 2011 sampai menjelang Idul Fitri 2013 adalah periode riset, wawancara dan menyusun penceritaan paling efektif untuk konsep film bagi para Slankers, termasuk penonton yang belum mengenal Slank di Indonesia maupun internasional," katanya.

Nah, saat itu Cassandra sebagai penulis skenario secara intens bertemu dengan Slank sampai akhirnya disepakati bahwa sisi humanisme.

"Jatuh bangun emosi personal Slank  yang perlu divisualisasikan, karena belum diketahui masyarakat padahal justru memiliki nilai inspiratif," katanya.

Sempat muncul pertanyaan apakah dibuat fun atau dark? Akhirnya disepakati film tentang grup band yang bangkit lebih kokoh dengan personil barunya, Ridho dan Abdee, secara ringan, menghibur dan aman sebagai tontonan keluarga.

"Juga bagaimana 2 personil baru Slank berkolaborasi dengan Bimbim, Kaka dan Ivanka secara kreatif hingga jadi Formasi ke-14 Slank ini mengeluarkan album ke-7 yang sukses tahun 1998, dan mereka tetap berkarya dengan hati hingga kini," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini