Laporan Wartawan Wartakotalive.com Junianto Hamonangan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hubungan dekat antara Regina Andriane Saputri dengan Farhat Abbas yang akhir-akhir ini banyak diekspos media, bukanlah untuk sekadar mencari popularitas belaka demi mengatrol nama mereka jelang pemilu yang sebentar lagi dilaksanakan.
"Kalau cari popularitas, saya rasa masih banyak cara lain. Kalau bilangnya orang ketiga itu sangat merugikan sekali," ucap Regina, saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, pada Selasa (11/3/2014).
Menurut Regina, apa yang terjadi saat ini bukanlah settingan. Hal ini terjadi karena memang sudah seharusnya terjadi.
"Semua terjadi apa adanya, tidak ada settingan. Enggak ada yang dibuat-buatlah," ungkap Regina.
Regina sendiri melihat apa yang terjadi saat ini dengan Farhat merupakan suatu ujian yang harus dihadapinya dikala terjun ke dunia politik. Termasuk munculnya sensasi-sensasi yang mengikuti Farhat dibelakang apa yang dilakukannya.