TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dalam melakoni aktivitasnya di dunia entertaiment, Eva Celia (21) sepertinya tak ingin terfokus pada satu pilihan. Misalnya, hanya bidang tarik atau seni peran saja. Apa alasannya?
"Buat saya musik dan film adalah cara untuk mengekspresikan diri saya. Dengan musik saya menjadi diri sendiri. Kalau seni peran, saya suka melihatnya dan memberikan tantangan buat saya," kata Eva ditemui di Exchange Mall, Bintaro, Tangerang Selatan.
Tantangan di jagat seni peran yang diterima putri musisi Indra Lesmana dan aktris Sophia Muller ini, bersedia menerima tawaran main film laga yang diangkat dari komik silat berjudul Pendekar Tongkat Emas.
Film tersebut diproduseri oleh Mira Lesmana. Eva mengatakan, ia mau menerima peran di film layar lebar ini bukan hanya lantaran tawaran itu datang dari Mira Lesmana yang seperti diketahui adalah adik ayahnya. Tapi, kata Eva hal itu juga karena ada sesuatu hal baru dari peran yang pernah dilakoninya selama membintangi sejumlah sinetron maupun layar lebar.
"Peran yang sama terima ini belum pernah saya garap sebelumnya. Peran ini jauh dari diri saya sebenarnya," kata pemain film Jamila Dan Sang Presiden (2009) Dan Adriana (2013) itu.
Nah, di film Pendekar Tongkat Emas ini Eva berperan sebagai Dara, salah satu murid kakak guru Cempaka yang diperankan oleh aktris senior Christine Hakim. Dan untuk memerankan sosok Dara yang juga dituntut beradegan berantem layaknya seperti di komik silat. Untuk adegan semacam itu sempat menjalani pelatihan bela diri. Alhasil, saat melakoni latihan bela diri, Eva -pun mengaku tubuhnya sempat lebam-lebam.
"Hampir seluruh badan lebam-lebam. Tapi bagi saya itu sudah resiko. Saya juga minim pengalaman bela diri. Jadi butuh waktu yang sangat panjang untuk latihan dasarnya," ujar Eva.
Meski badan lebam dan menguras tenaga selama berlatih bela diri, Eva tetap menikmati selama latihan.
"Capek sudah pasti, tapi saya sangat exited, mudah-mudahan semuanya berjalan dengan lancar sesuai ekspektasi," ujar Eva.
Selain Eva, di film besutan sutradara Ifa Isfansyah ini juga melibatkan pemain seperti, Nicholas Saputra, Reza Rahadian, dan Tara Basro. Rencananya film tersebut akan tayang di bioskop akhir tahun 2014. (Ign Agung Nugroho)