News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pencekalan Film Noah

Film 'Noah' Dicekal Masuk Indonesia, Ini Penyesalan Aktor Lukman Sardi

Penulis: Willem Jonata
Editor: Agung Budi Santoso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Film Noah

Laporan Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor Lukman Sardi rupanya amat menyayangkan sikap LSF (Lembaga Sensor Film) yang mencegah film yang diadaptasi dari Injil berjudul "Noah" besutan sutradara Darren Aronofsky itu, tayang di Indonesia. Ia heran heran dengan sikap itu.

"Bingung kenapa film kaya begitu enggak ditayangkan. Menyayangkan, sangat menyayangkan. Film lain yang enggak jelas ditayangkan, " ucapnya, Rabu, (26/3/2014), ditemui di kantor Kemenparekraf, Jakarta.

Bintang film "Rectoverso" itu, menyayangkannya sikap tersebut karena sama saja memberangus kreatifitas. Dalam pembuatan film, menurut dia, sutradara punya kebebasan menginterpretasikan apa saja.

"Memang ada yang pernah tahu (persis) Nabi Nuh kaya apa?" lanjutnya.

Mestinya biarkan film yang dibintangi Russel Crowe itu, tetap tayang di Indonesia. Biar masyarakat sendiri yang memberikan penilaian.

"Jadi, tinggal masyarakat yang menilai. Kalau filmnya jelek juga enggak ditonton oleh masyarakat. Kenapa mesti takut? " tandasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini