Laporan Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kaka bangga ada Slankers (anggota klub penggemar Slank) maju jadi calon legislatif pada Pemilu 2014. Dari rumah, vokalis Slank itu, berencana memilihnya di Tempat Pemungutan Suara. Namun, saat pencoblosan ia sulit menemukan nama yang bersangkutan pada surat suara.
"Gua cari namanya enggak dapat. Padahal, gua sudah hapalkan. Ya, mungkin karena buru-buru juga sih," ucapnya, Rabu, (9/4/2014), ditemui di TPS 019, Duren Tiga, Jakarta Selatan.
Yang jadi masalah lain, ia ternyata tak mengetahui nama asli Slankers yang maju jadi calon legislator tersebut. Ia hanya tahu namanya Dibo, panggilannya. Kaka menuturkan Dibo pernah jadi pimpinan Slankers.
"Yang jelas, tuh anak sempat jadi ketua Slankers di Jakarta. Dia setahu gua pedagang, usahanya juga maju. Dia pernah bikin ambulan gratis. Maksud gua, itu kan memang dia punya niatan untuk bantu masyarakat," lanjutnya.
Secara pribadi, Kaka lantas memberikan apresiasi kepada Dibo. "Atas nama pribadi atau atas nama Slank kami bangga," tandasnya.