Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Roby Satria hari ini akan mengikuti sidang putusan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Selasa, (22/4/2014), terkait kasus narkoba jenis tanaman yakni, ganja. Ia sudah siap mendengarkan putusan hakim.
Kondisi badannya juga membaik dari pekan sebelumnya, sehingga membuat sidang sempat ditunda. Hari ini, Roby mengenakan busana yang sama seperti pekan lalu.
Hellen, sang ibu datang ke pengadilan untuk memberikan dukungan sekaligus semangat kepada Roby. Demikian pula dengan personel Geisha, band yang membesarkan namanya di blantika mudik Indonesia. Aan, sang drummer, juga tampak batang hidungnya.
Melihat kedatangan ibunya, Roby langsung menghampiri dan memeluknya. Raut wajahnya tampak bahagia. Roby juga menghampiri Aan yang sudah lebih dulu masuk ruang sidang.
Selain Aan, ada pula Momo, sang vokalis, juga datang memberikan dukungannya. Momo rupanya tidak masuk ke ruang sidang. Ia bersama teman-teman lainnya menunggu di lantai dasar gedung pengadilan.
Mereka belum mau bicara kepada awak media. Demikian pula Roby yang sudah siap mendengarkan putusan hakim. Pengacara John Hasyim mengatakan kliennya akan bicara setelah sidang usai.