TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sosok Shandy Widharna muncul ketika kisruh Marshanda dan ibundanya, Rianty Sofyan, mencuat. Shandy adalah manajer baru Marshanda yang menangani Chacha sejak empat bulan lalu.
Lalu, siapakah sebenarnya sosok Shandy? Kakak kandung Shandy, Hanu Widharna menjelaskan, sebelumnya Shandy sempat memanajeri orang lain.
"Setahu saya dia manajer Sinta dan Jojo Keong Racun dulu," kata Hanu seperti dikutip Tribunnews.com dari Tabloidnova.com
Hanu saat ditemui di kediamannya, Bening Indah Estate Blok A3 No.10, Jatibening, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (15/8/2014), menceritakan perkenalan Shandy dengan Marshanda berawal dari salah satu adik Marshanda. Dari situlah ikatan kerja Chacha dengan Shandy berawal.
"Shandy kenal dengan adiknya Chacha, itu setahu saya sih. Makanya saya sempat kaget juga dia muncul di Metro TV," kata Shandy. (Okki/Tabloidnova.com)