News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Respon Grup Penyanyi Ini Ketika Melihat Foto Dirinya Mejeng di Kaos Lapak Kaki Lima

Editor: Agung Budi Santoso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

RAN, grup vokal

TRIBUNNEWS.COM - Trio RAN--Rayi Putra Rahardjo (Rayi, vokal dan rap), Astono Handoko (Asta, gitar), dan Anindyo Baskoro (Nino, vokal)-- tak khawatir jika ada pedagang kaki lima yang menjual merchandise tak resmi RAN.

"Kalau menghadapi pembajakan, mereka (pedagang kaki lima) membikin desain sendiri. Mereka menjual nama band kami juga, tapi itu kan desain mereka sendiri, beda dengan desain kami," kata Nino, yang bersama Rayi dan Asta, telah meluncurkan merchandise resmi RAN berupa t-shirt di toko busana Monstore, Jalan Kemang Raya, Jakarta Selatan, pada 16 September 2014.

RAN percaya diri karena kualitas merchandise mereka akan sulit ditiru.

"Kami lebih pengin nyenengin fans. Sudah dari dulu fans nyari merchandise kami. Cuma, kami belum begitu aktif waktu itu, kami pengin bikin yang lebih bagus dan yang nyaman dipakai," ujar Rayi.

"Kalau beli yang official (resmi) itu berarti peduli juga dengan kualitas, tinggal terserah mereka mau pilih yang mana. Kami kolaborasi dengan Monstore, produk kami bisa langsung dibeli di tokonya atau kami juga jual di website RAN di www.ranforyourlife.com. Jadi, orang bisa beli langsung di online shopping RAN itu sendiri," lanjut Rayi.

Untuk kisaran harga merchandise, RAN mengatakan tak memasang harga yang mahal.

"Patokan harga kami rasa ada di range yang masih terjangkau, enggak yang mahal banget," tutur Rayi.

Bagi RAN, akan menyenangkan jika para Raners membeli dan mengenakan t-shirt resmi RAN.

"Pastinya senang, seperti bikin lagu terus nyanyi bareng," ucap Asta.

"Rasanya bangga, mereka bisa mengapresiasi," timpal Nino.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini