Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presenter olahraga,Terry Putri mengak tak ingin berlama-lama menjanda setelah bercerai dari Rully Johan. Namun, sejak perceraiannya pada 2012, dirinya masih belum menargetkan kapan dan dengan siapa akan menikah.
"Sekarang belum. Waktu itu pernah ada, tapi putus. ya pengenlah menikah lagi, tapi tahu deh kapan. Sekarang targetnya bagaimana hidup sehat aja" ucap Terry, saat menghadiri acara Charity Photo Hunting 2014 di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, beberapa hari lalu.
Wanita berusia 34 tahun ini mengaku, tidak memiliki kriteria khusus, untuk menjadi pria idaman yang mendampingi hidupnya. Sebab kata Terry, karena pernah gagal, dia tidak ingin mengulangi kesalahan yang sama dan tidak muluk-muluk dalam pencari calon suami.
"Karena aku pernah gagal, jadi sekarang cari yang bisa bikin aku nyaman aja deh. Nggak cari yang kaya, atau tampan, yang penting bisa buat aku nyaman. Tapi bisa bikin aku nyaman aja juga susah," ungkap tutur artis bersuara khas ini.