News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Program Punya Momongan, Delon Thamrin Ingin Terus Bulan Madu

Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aksi Panggung penyanyi Stanislaus Alexander Liauw Delon Thamrin atau biasa dipanggil Delon saat tampil menyanyikan beberapa lagu yang terdapat pada Albumnya yang bertajuk Rahasiaku di KFC Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (10/10/2013). Album ini merupakan hasil kerjasama antara KFC Indonesia dan Swara Sangkar Emas bersama Nagaswara dengan berisikan 11 lagu dengan hitz single Ajari Aku Tuhan . (Tribun Jakarta/Jeprima)

Laporan Wartawan Wartakotalive.com Junianto Hamonangan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Belum memiliki momongan tidak membuat Delon Thamrin (36) melakukan program khusus. Pria yang menikah dengan Yeslin Wang pada 20 Mei 2011 silam itu menjawabnya dengan sebuah candaan.

"Program sih belum karena baru tiga tahun. Mungkin nanti tahun kelima," ujarnya sembari tertawa, saat ditemui di acara jumpa pers 'NAV Mendapat Lisensi Karya Rekaman Musik/Video Musik Milik Para Produser di Asirindo' di NAV Karaoke, Pecenongan, Jakarta Pusat, Rabu (3/12/2014).

Namun demikian pelantun lagu 'Karena Cinta' itu mengaku keinginan menjalankan program anak sempat terlintas dibenaknya. Hanya saja untuk sekarang ini Delon masih ingin berusaha semaksimal mungkin.

"Ada (keinginan), mungkin nanti setelah tahun kelima, sekarang kan baru tiga tahun. Sekarang masih usaha terus aja, jangan adopsi dulu," tuturnya.

Salah satu cara yang dilakukan pemilik nama lengkap Stanislaus Alexander Liauw Delon Thamrin itu adalah dengan melakukan bulan madu. Ia berharap cara yang dilakukannya mampu memberikan hasil positif.

"Usaha terus aja. Mungkin honeymoon lagi, honeymoon lagi. Kata orang kan beda tempat, suasana, bisa menghasilkan sesuatu," tutupnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini