News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Olga Syahputra Meninggal Dunia

Ziarah ke Makam Olga, dari Bawa Tongsis sampai Gendong Anak

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tua hingga muda para peziarah terus berdatangan ke tempat peristirahatan Olga di di TPU Malaka Jaya, Jaktim.

D ibawah teriknya matahari, dan berdesak-desakan dengan sesama peziarah, tidak menyurutkan semangat para peziarah untuk berdoa bagi sang idola.

Berbagai aktivits pun dilakukan oleh para peziaran diantarnya mendokumentasikan pusara Olga dengan berselfi, serta merekam suasana di pemakaman Olga.

Lantaran sesak dan berjubelnya para peziarah, diantara mereka ada pula yang membawa tongsis agar memudahkan mereka berfoto-foto ria.

Bahkan, anak-anak kecil pun sama hebohnya dengan orang dewasa. Demi bisa melihat makam Olga, anak-anak itupun merengek pada orangtua mereka.

Alhasil, ada pula pemandangan beberapa bapak-bapak yang menggendong anak mereka. Bahkan menggendong dipundak mereka.

Setelah digendong dan bisa melihat makam Olga, akhirnya anak-anak itupun berhenti menangis.

Seperti dketahui, hingga Minggu (29/3/2015) kemarin lantunan doa tak henti-hentinya terdengar dari makam Olga Syahputra.

Hilir mudik, tua muda warga berbondong-bondong2 mendoakan dan menaburkan bunga di kuburan Olga.

Wati, warga Klender Jakarta Timur mengaku memang sengaja datang ke makam Olga untuk mendoakan komedian tersebut.

"Memang kesini mau berdoa untuk idola saya. Kemarin mau kesini tapi berjubel. Jadi sekarang saja," kata Wati saat ditemui di makam Olga.

Atas kepergian Olga, Wati pun merasa sedih pasalnya sosok komedian itu tidak bisa lagi menghiasi layar kaca dan menghibur para penggemarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini