TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Anak almarhum Didi Petet, Gentar Jagad Raya mengaku tak mendapat firasat apapun dengan kepergian sang ayah. Meski sempat sakit, namun saat mereka bertemu, kondisi sang ayah masih sehat.
"Sama sekali enggak ada firasat," kata Gentar saat ditemui di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Jumat (15/5).
Gentar mengaku banyak sekali memiliki kenangan bersama almarhum. "Banyak, semuanya sudah sempurna," kata Gentar sembari menangis.
Selain menjadi ayah yang luar biasa, Gentar menilai Didi selalu merangkul keenam anaknya dan memberikan wejangan.
"Pesannya banyak banget. Bapak tuh kepala keluarga yang ngasih pesan enggak cuma kepada satu anaknya. Saya 6 bersaudara. Jadi semuanya dikumpulin. Dan pesan itu ngumpulnya banyak banget," cerita Gentar.
"Kita diberi kebebasan buat ngapain aja. Jadi saya dan adik enggak ada yang punya tuntutan, begitupun sebaliknya." (Icha / Tabloidnova.com)