News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Dorce Sempat Tawarkan Sertifikat Tanah Rp 5 Miliar kepada Pihak Jeng Ana

Penulis: Rahmat Patutie
Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Dorce Gamalama (kanan) di Pengadilan Negeri (PN), Jakarta Selatan, Kamis (23/7/2015).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rahmat Patutie

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dorce Gamalama mengaku pernah memberikan sertifikat tanahnya senilai Rp 5 miliar ke pihak Jeng Ana demi menyelesaikan kasus dugaan penipuan dan penggelapan oleh Hengky Kawilarang secara kekeluargaan.

"Saya sempat berikan sertifikat surat tanah hampir senilai Rp 5 miliar diserahkan ke pihak Bu Ana untuk sementara Hengky mengganti itu," ujar Dorce kepada Tribunnews.com di Pengadilan Negeri (PN), Jakarta Selatan, Kamis (23/7/2015).

"Jauh sebelum persidangan saya sudah menawarkan sertifikat saya, tapi dari pihak Bu Ana kekeh harus ada uang paling sedikit Rp 1 miliar," sambungnya.

Dorce mngatakan tak begitu mempersoalkan berapa jumlah nilai tanah yang bakal diserahkannya itu. Karena niatnya tersebut guna menyelesaikan persoalan perkara itu.

"Tapi tidak ada kebijaksanan, dan tidak ada keikhlasan dari pengacaranya," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini