TRIBUNNEWS.COM - Aktris Tika Bravani tampaknya tertantang untuk bermain di film genre aksi.
Apalagi, saat bermain film aksi pertamanya yang berjudul 3, ia sempat mengalami keseleo di bagian leher.
"Iya aku kan enggak pakai pengganti (stand) nah pas take sampai 4 kali lagi berantem leher aku sempet bunyi klak. Enggak taunya keseleo, dan besok paginya baru terasa sakitnya," ucap Tika Bravani saat ditemui di press screening film 3 di Epicentrum XXI, Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan, Senin (28/9/2015).
Meski mengaku keseleo, dirinya tak kapok untuk bermain film aksi.
Justru, dirinya berharap ke depannya mendapatkan porsi yang lebih banyak untuk adegan bertarung.
"Semoga saja aku di film selanjutnya busa dapat porsi banyak untuk bertarung. Dikasih kesempatan supaya enggak cuma satu scene," ujar pemain film Doea Tanda Cinta.
Dara kelahiran Depansar 25 tahun lalu itu, mengaku tak kesulitan berakting berkelahi. Pasalnya ia mengikuti kelas jiujitsu.
"Iya sih beladiri panglipur itukan lebih nari, tapi aku punya dasar jiujitsu jadi enggak kesulitan buat adegan berkelahi. Cuma belajar sebulan buat adegan berkelahi itu," tutur pemain film Alangkah Lucunya Negeri itu.
Menurut Tika pelatihan beladiri itu dilakukan di rumah produksi milik Abimana. Ada satu ruangan khusus untuk semua pemain belajar berkelahi.
"Iya itu diajarin di PH-nya Abimana, banyak matras-matras gitu di sana," katanya. (Wartakotalive.com/Wahyu Tri Laksono)