News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ada Anjing di Atas Panggung Konser 'Menanti Arah' Glenn Fredly

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Konser Glen Fredly

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Musisi Glenn Fredly rupanya tidak mau tampil begitu saja di konser perayaan 20 tahun bermusik di tanah air. Orang-orang yang selama ini terlibat dan berperan dalam karir ikut dilibatkan pada konser yang bertajuk 'Menanti Arah' tersebut.

Tidak hanya band 'Funk Section' yang ia bawa berduet tampil di atas panggung melingkar 360 derajat. Namun, musisi asal Ambon itu juga mengajak anjingnya tampil di atas pangggung.

Keberadaan anjing jenis chow-chow berbulu lebat dan berwarna coklat itu, sontak saja membuat ribuan penonton yang memenuhi Istora Senayan, Jakarta berteriak heran.

Glenn pun bernyanyi tembang 'Hikayat Cinta' sembari mengajak anjing tersebut berkeliling memutari panggung megah berdiameter sekitar 20 meter tersebut. Anjing itu pun tampak tenang dan ikut bergaya layaknya bintang yang hadir di atas panggung.

Setelah sekitar dua putaran mengelilingi panggung, Glenn pun kembali membawa anjng tersebut turun panggung. Namun, anjing tersebut sempat tidak mau turun panggung dan akhirnya di angkat oleh kru yang ada di dekat panggung.

"Saya punya 2 anjing, dan anjing yang saya bawa tadi jenisnya chow-chow, namanna Axl Rose the Rock Star," ucap Glenn, saat ditemui usai konser 'Menanti Arah', di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (17/10/2015).

Glenn juga mengaku bangga bisa mengajak anjing kesayangannya tersebut tampil di atas panggung. Apalagi anjing tersebut tidak menggonggong saat naik ke atas panggung.

"Jadi malam ini suatu kebanggan buat saya bawa bisa dia. Dia tampil sudah seperti bintang rock star dan ngga mau turun lagi dari panggung," katanya seraya tersenyum.

Konser yang belangsung lebih dari dua jam itu berhasil menyedot perhatian ribuan penonton yang mayoritas mengenakan baju warna merah sesuai dengan teman konser yang ditentukan Glenn 'MEnanti aRAH' (Merah).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini