Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris Nova Eliza prihatin terhadap banyaknya kasus kekerasan terhadap perempuan.
Ia pun berpesan dan berharap agar perempuan korban kekerasan tak hanya diam.
"Jika ada perempuan yang mengalami apa pun bentuk kekerasan, solusi terbaik adalah janganĀ diam," ujarnya ketika ditemui di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia West Mall, Jakarta Pusat, Rabu (09/12/2015).
Menurutnya, para perempuan tersebut justru harus berani bicara dan melaporkan hal itu ke lembaga yang dapat menindak masalah perempuan atau pihak berwajib.
"Diam tidak akan menyelesaikan masalah. Jangan pernah merasa malu karena mungkin risih dengan kejadian seperti itu. Justru ungkapkan," kata Nova.
Hal itu diungkapkan Nova karena menurutnya kasus kekerasan terhadap perempuan harus ditindaklanjuti dan pelakunya harus dijatuhi hukuman berat.
"Harusnya pelaku ditindak seberat-beratnya. Jadi, nggak cuma satu atau dua tahun dipenjara kemudian tak jera untuk melakukan hal serupa ketika bebas dari penjara," ujarnya.
Nova mengatakan dirinya juga berupaya merangkul para petinggi negara agar mereka dapat bekerja sama untuk mengurangi angka kekerasan terhadap perempuan.