Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tidak cukup hanya berkutat di depan layar, rupanya membuat aktor Rio Dewanto mulai tertarik mendalami peran di balik layar.
Pada film terbaru yang berjudul 'Wonderful Life', Rio ikut terlibat tidak sebagai pemain. Namun, ia lebih memilih menjadi produser.
"Saya menjadi produser berbeda dari sebelumnya. Saya memang passion luar biasa di film making dan saya ingin ada projek lain," ujar Rio, ketika ditemui usai syukuran film 'Wonderful Life', di Artotel, kawasan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (26/1/2016).
"Hasil kerja jerih payah yang biasanya di depan layar, sekarang lebih banyak belajar menciptakan sesuatu karya. Saya ingin 2016 ini ada peningkatan di karier yang saya bangun di film layar lebar," sambungnya.
Suami aktris Atiqah Hasiholan itu menuturkan alasannya tertarik berkecimpung di dunia seni peran. Ia mengaku, ingin membuat sesuatu film yang menarik untuk ditonton masyarakat Indonesia.
"Saya teratarik di bisnis film karena kita ada persaingan yang luar biasa. Menurut saya ini tantangan menarik bagaimana sisi produser membuat film yang menarik. Visi itu yang ingin saya bawa demi membuat karya baik untuk penonton," tuturnya.
"Lalu disajikan film yang baik gimana caranya membuat satu karya yang garapan cerita banyak nilai-nilai yang bisa kita eksplorasi," lanjut Rio.