Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Malam ini, Jumat (19/02/2016), tengah berlangsung Malam Grand Final Puteri Indonesia 2016 di Plenary Hall, Jakarta Convention Center.
Sepuluh besar finalis telah diumumkan oleh MC, berikut daftarnya:
1. Banten
2. Aceh
3. Sulawesi Utara
4. Sumatera Barat
5. DKI 2
6. Lampung
7. Sumatera Utara
8. Bali
9. DKI 1
10. Sumatera Selatan
Wakil dari pulau Sumatera tampak mendominasi lantaran lima dari sepuluh besar finalis diraih oleh wakil dari Aceh, Sumatera Barat, Lampung, Sumatera Utara, dan Sumatera Selatan.
Kesepuluh finalis tersebut tampak cantik dibalut gaun menawan dengan juntaian kain yang menyempurnakan pesona penampilan mereka.
Sebelumnya, para finalis tersebut menjalani masa karantina di The Sultan Hotel and Residence, Jakarta, selama sepekan, tepatnya tanggal 12--19 Februari 2016.
Dari keseluruh finalis, nantinya akan dipilih beberapa gelar, yakni Puteri Indonesia 2016, Puteri Indonesia Lingkungan Hidup 2016 (Runner Up 1), Puteri Indonesia Pariwisata 2016 (Runner Up 2), Puteri Indonesia Persahabatan, Puteri Indonesia Berbakat, Puteri Indonesia Kepulauan Favorit, dan Puteri Indonesia Busana Daerah Terbaik.