TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Putri Indonesia 2004 Artika Sari Devi (36) mengatakan bahwa suaminya, vokalis dan gitaris Ibrahim Imran atau Baim, menginginkan seorang anak laki-laki.
"Dia penginnya laki-laki sih. Dia bilang, karena harus ada yang mewarisi gitar-gitarku," kata Artika seperti dikutip Tribunnews.com dari Kompas.com.
Saat ini, Artika dan Baim telah memiliki dua orang putri yang bernama Sarah Ebiela Ibrahim dan Dayana Zoelie Ibrahim.
Artika mengakui bahwa ia dan Baim memang berencana memiliki anak ketiga. Namun, mereka belum memastikan kapan akan melaksanakannya.
"Cita-citanya begitu. Tapi kalau yang pas laki-laki karena dua-duanya perempuan. Mudah-mudahan kalau Tuhan mengizinkan," kata Artika di Bentara Budaya Jakarta, Jalan Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (12/5/2016) malam.