Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris Amel Carla diantar ibundanya saat masuk sekolah hari pertama pada Senin (18/7/2016).
Hal itu dikatakannya ketika Amel ditemui di kediamannya di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Minggu (17/7/2016).
"Iya, diantar Mama. Soalnya, kan memang harus. Waktu itu juga gurunya bilang, 'Ibu datang, ya,'" tutur Amel.
Pasalnya, baru-baru ini Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan mengeluarkan imbauan kepada para orangtua untuk mengantar anaknya pada hari pertama masuk sekolah.
Terkait hari pertamanya masuk SMA tersebut, Amel mengaku deg-degan.
"Deg-degan, sih. Aku pastinya siapin mental. Selain itu, aku paling siapin taslah malam ini, siapin buku dan nametag karena disuruh bawa nametag," ujarnya.
Terlebih, Amel akan masuk ke salah satu SMA favorit di Jakarta, yakni SMAN 28.
Gadis dengan ciri khas poni rata yang akan masuk ke kelas IPS itu juga tengah harap-harap cemas memikirkan seperti apa teman-teman barunya nanti.
Sementara itu, terkait kegiatannya di dunia entertainment, Amel mengaku ingin terus menekuninya kendati kini ia memulai jenjang pendidikan yang lebih tinggi.
"Nggak pengin ngurangin kegiatan di entertainment. Penginnya tetap bisa di entertainment, bisa sekolah juga. Mungkin pas kelas tiga nanti kali, ya, akan ngurangin banget pas UN karena jadi agak susah shooting-nya," tutur Amel.