TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Wali Kota Bandung kembali bikin postingan ngakak. Kali ini sosok yang fenomenal Dimas Kanjeng dan penyanyi berbakat Afgan Syahreza 'jadi korban', Selasa (11/10/2016).
Kenapa nama Dimas Kanjeng Taat Pribadi disebut?
Lebih tepatnya Ridwan Kamil menulis Kangjeng Dimas untuk menyebut pria yang sementara berproses hukum untuk tudingan otak pembunuhan dan dugaan penipuan.
"Gara2 kurang bayar mahar, kualitas penggandaan yang kiri menjadi kanan oleh Kangjeng Dimas tidak memuaskan. *Moral Story: just be yourself." Tulis Ridwan Kamil.
INSTAGRAM/RIDWAN KAMIL - Ridwan Kamil kembali posting foto dengan caption yang bikin ngakak, Selasa (11/10/2016). Ia foto bareng Afgan Syahreza lalu sebut nama Dimas Kanjeng.
Postingan tersebut mendadak jadi viral dan banjir komentar jahil netter.
Ridwan Kamil tampak memanfaatkan sosok fenomenal Dimas Kanjeng untuk menghibur sekaligus beri masukan untuk kaum muda.
Nasihat terselip pada postingan tersebut, 'just be yourself' jadilah dirimu sendiri.
Sebuah hikmah yang ia sampaikan menggunakan fotonya bersama Afgan dan nama Dimas Kanjeng.
"Kang istighfar 1000x," tulis akun @enaa_nuranwar.
"Cieee karena banyak yamg bilang mirip afgan akhirnya posting ini juga pak @ridwankamil bisa gak gandain Cinta aku untuk dia," imbuh akun @ssundarilee23.
"Pertanyaanya, itu yang papa @ridwankamil pegang kartu apa ya?" Goda akun @iqyakhmad.
"Ngkak aja ikh bac captionnya duhh kang emil sllu gemessin *eh,'" tulis @yuniartiawallyah.
Wali kota gaul
Wali Kota Ridwan Kamil dikenal sebagai wali kota yang gaul.
Ia memiliki cara tersendiri untuk berkomunikasi dengan publik baik warganya maupun warga senusantara.
Akun media sosial miliknya mulai dari Twitter, Instagram maupun Facebook ia gunakan untuk berinteraksi.
Beberapa postingan berisi sosialisasi program kerja agar, tak jarang juga meminta masukan dan bikin survei kecil-kecilan.
Namun banyak juga postingan lucu, inspiratif dan kadang bikin 'baper' (red: bawa perasaan) apalagi kalau status soal mantan dan berakhir pada 'jones'.
Ridwan Kamil sepertinya menjadi satu-satunya kepala daerah yang memanfaatkan secara optimal akun media sosial untuk pekerjaan maupun untuk sekedar refresh.
Beberapa sosok yang juga memanfaatkan media sosial antara lain Basuki Tjahaja Purnama ( Ahok) Gubernur DKI Jakarta, Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bahkan Presiden RI saat ini Joko Widodo juga memanfaatkan akun media sosial.
Namun sebagian besar berisi status yang sifatnya serius, sementara Ridwan Kamil mengeluarkan cuit yang sering beri hiburan bagi netizen.
Tak heran followernya selalu bertambah. (*)