News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilgub DKI Jakarta

Ini Cagub DKI Pilihan Dude Herlino dan Alyssa Soebandono

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Alyssa Soebandono dan suaminya Dude Harlino saat ditemui di kawasan Tendean Jakarta Selatan

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pasangan pesohor Tanah Air, Dude Herlino dan Alyssa Soebandono rupanya telah memiliki siapa pemimpin DKI Jakarta pada periode 2017-2021.

Dude mengatakan, pemimpin yang dipilih nanti tentu harus bisa menyelesaikan berbagai persoalan yang selama ini ada di Jakarta.

"Udah (ada calon). Itu tidak bisa kami sebutkan karena itu pilihan hati kami nanti ketika memilih di bilik suara," ucap Dude ketika ditemui di kawasan Kapten Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (18/10/2016.)

"Kalau pemimpin Jakarta, inikan ibukota negara, jadi benar-benar harus mengakomodir berbagai macam permasalahan yang cukup banyak," sambung dia.

Ayah satu anak itu menyadari tidak mudah menjadi pemimpin Jakarta. Apalagi, banyak permasalahan seperti banjir dan macet yang hingga kini sulit untuk diselesaikan.

"Bebannya memang cukup berat siapapun yang akan memimpin. Rakyat harus ikut mengawasi. Jangan sudah dukung, sudah menjabat, kita lepas tangan," tutur Dude Herlino.

Sementara itu Alyssa mengaku, ingin memiliki pemimpin yang mampu bertanggungjawab dan mampu memegang kepercayaan masyarakat yang telah memilihnya.

"Kami berdoa siapapun nanti yang terpilih bisa menjalankan kewajiban, amanahnya dengan baik. Yang direncanakan bisa terlaksana dengan baik dan kita pun juga sebagai rakyat bisa tenang serta hidup lebih baik," tandas Alyssa Soebandono.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini