TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah menikah pada 16 Oktober 2016 kemarin, Ryana Dea mengaku masih kaget dengan kehidupan barunya.
Istri dari Puadin Redi tersebut kini memiliki tanggung jawab untuk melayani sang suami dalam berumah tangga.
"Pastinya canggung, gimana sih biasanya sendiri sekarang udah ada suami, udah ada tanggung jawab. Jadi masih proses penyesuaian," katanya saat ditemui di acara Jakarta Fashion Week 2016 di Senayan City, Jakarta Pusat, Minggu (23/10/2016) malam.
Ryana bahkan menuturkan ada perubahan mendasar kala ia tidur untuk melepas lelah usai seharian beraktivitas. Adanya sang suami di sampingnya, justru membuatnya kesulitan untuk memejamkan mata.
Puadin Redi dan Ryana Dea yang baru menikah pada 16 Oktober 2016 kemarin.
"Kayak misal lagi tidur aja, biasanya sendiri sekarang udah ada orang lain, udah kaget. Justru nggak bisa tidur," katanya sambil tertawa.
Untuk mengatasi masalahnya itu, pemain sinetron 'Duyung' tersebut harus memunggungi sang suami agar bisa tidur. Jika tidak dilakukan, Ryana bisa terjaga dan kesulitan untuk beristirahat.
"Kalau mau tidur justru harus punggung-punggungan dulu karena apa yah? Nggak tahu yah, biasa sendiri, lega, kalau udah ada orang di samping jadi aneh. Jadi harus munggungin dulu baru bisa tidur," katanya.
Rasa canggung Ryana semakin bertambah manakala dirinya terbangun usai tidur. Ia mengaku masih harus menyesuaikan dengan kehidupan barunya tersebut.
"Pas bangun kaget juga oh oke gue udah punya suami. Jadi lebih masih kaget-kaget aja," kenangnya. (jhs)