News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Hal yang Terjadi Pada Dua Pejabat Penyebut Michelle Obama 'Seekor Kera Bersepatu Hak Tinggi'

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ibu Negara Michelle Obama mengenakan gaun warna ungu gelap saat menerima kedatangan calon ibu negara yang baru, Melania Trump di Gedung Putih, Kamis (10/11/2016).

Tribunnews/Ruth Vania

TRIBUNNEWS.COM, CHARLESTON - Dua pejabat AS didesak mundur dari jabatannya atas sebuah celaan bagi Ibu Negara AS Michelle Obama.

Direktur Departemen Pembangunan Clay County Pamela Ramsey Taylor mengomentari kemenangan Donald Trump di pemilihan presiden AS 2016.

Dalam sebuah postingannya di Facebook, Pamela Ramsey Taylor membandingkan istri Donald Trump, Melania Trump, dengan Michelle Obama.

"Memiliki seorang ibu negara yang berkelas, cantik, dan bermartabat akan membuat segar Gedung Putih," tulis Pamela di Facebook.

"Saya lelah melihat seekor kera dengan sepatu hak tinggi itu," sambungnya, yang disebut mengacu pada Michelle Obama.

Wali Kota Clay County Beverly Whaling lalu muncul mengomentari postingan Pamela Ramsey Taylor itu.

"(Postingan Anda) membuat hari saya menyenangkan," tulis Beverly Whaling pada kolom komentar postingan tersebut.

Meski postingan itu beserta komentarnya telah dihapus, screenshot yang diambil oleh netizen sudah beredar luas di media sosial.

Itu memicu desakan netizen agar Pamela Ramsey Taylor dan Beverly Whaling mundur dari jabatannya masing-masing.

Beverly Whaling menyampaikan permintaan maaf dan mengaku bahwa komentarnya itu mengacu pada kebahagiaannya atas perubahan di Gedung Putih.

"Saya sungguh-sungguh minta maaf atas semua kekesalan yang ditimbulkan akibat ucapan saya," tulis Beverly Whaling di Facebook.

Beverly Whaling telah mengajukan pengunduran dirinya Selasa (15/11/2016), setelah sempat diskors sejak Senin (14/11/2016).

Sedangkan, Pamela Ramsey Taylor juga telah mengajukan pengunduran dirinya sejak pekan lalu. (Daily Mail/Reuters)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini