News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Seleb

Girlband 7 Icons Bubar 2 Member Buat Girlband Icons Indonsia Baru

Editor: FX Ismanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

2 Personil 7 Icons Bentuk Girlband Icons Baru Indonesia, ICONS, Girlband bergenre Creative Pop yang digawangi oleh3 personil, yaitu Grace & Natly (Ex 7 Icons), ditambah salah satu Celebgram Indonesia Marisha Chacha. 1st Single Playboy Beautiful akan mengawali kehadiran mereka di Blantika musik Indonesia. Lagu ceria yang audio nya diproduksi khusus di Amerika ini memiliki tema dan lirik lucu menceritakan tentang keresahan para Wanita terhadap isu LGBT yang sedang melanda Tanah Air. TRIBUNNEWS.COM/IST

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fx Ismanto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Girlband 7 Icons bubar, 2 member yang masih bertahan membentuk girlband Indonesia baru yang bernama “ICONS”.

ICONS adalah girlband bergenre Creative Pop yang digawangi oleh 3 member yaitu : Grace & Natly “7icons”, ditambah salah satu “Celebgram Indonesia” Marisha Chacha.

Icons sendiri sebenarnya sebuah reinkarnasi 7icons yang kita ketahui semua bahwa 7icons adalah girlband pionir pertama yang melahirkan dan mengembangkan trend girlband di Indonesia sampai saat ini.

"Dengan itu, Kami berharap Icons terlahir kembali untuk mencuri perhatian industri musik tanah air dan siap menjadi Diva Girlband di Indonesia, "jelas Grace didampingi Natly dan Marisha di Jakarta.

1st Single “Playboy Beautiful” akan mengawali kehadiran mereka di Blantika musik Indonesia. Lagu ceria yang audio-nya diproduksi khusus di Amerika ini memiliki tema dan lirik lucu menceritakan tentang ”keresahan” para qanita terhadap isu LGBT yang sedang melanda Tanah Air.

HISTORI TRANFORMASI “7IC0NS” MENJADI “ICONS”
ICONS merupakan transformasi dari gilrband besar dan pertama di Indonesia yaitu “7ICONS” yang mana kemunculan mereka akhirnya membuat girlband-girlband baru bermunculan untuk mengikuti eksistensinya di Industri music tanah air seperti : JKT48, Cherryballe dll.

“7ICONS” terbentuk pada tanggal 28 OKTOBER 2010 dengan 7 personil, lalu pada tahun 2015 mereka memutuskan keluar dari Labelnya dengan kesepakatan diantara personilnya akan membentuk management sendiri. Setelah lepas dari label tersebut, 7ICONS terpecah dengan banyak masalah Intern (ada yang menikah, ada yang memutuskan untuk bersolo karir dan ada yang hengkang secara sepihak), sehingga menyisakan beberapa personil yang masih bertahan.

Keadaan itu pun membuat salah satu personil dari 7ICONS yaitu Grace tidak tinggal diam untuk menyelamatkan harapan para fans nya yaitu ICONIA dengan melanjutkan perjuangan teman-teman mereka yang terhenti, hingga akhirnya Ia memutuskan untuk membuat Management baru dan membangun sebuah nama yaitu ICONS dengan diperkuat 1 personil lamanya yaitu Natly dan memasukan member baru Marisha Chacha (salah satu Celebgram Indonesia) yang dulu sempat pernah akan bergabung dengan 7ICONS.

Sekarang saatnya kami kembali #icons comeback, bahwa kami tidak pernah hilang dan akan kembali sebagai salah satu pelopor music girlband tanah air dan kami berharap agar menjadi Diva Girlband Indonesia setelah sebelumnya menjadi Girlband pionir pertama di Indonesia.

ICONS “CREATIVE DIGITAL MULTIMEDIA CONCEPT”
Kehadiran ICONS kembali kedunia entertain tidak hanya membawa warna musik yang berbeda, tetapi mereka mengedepankan inovasi yang sangat kreatif yang tidak dimiliki dilakukan oleh artis-artis lainya.

Augmented Reality (AR) salah satu contoh aplikasi yang mereka bawa bersama “Indonesia In Your Hand”, melalui konsep digital ini, para penikmat music tanah air dapat menyaksikan peluncuran Video Klip Icons dengan gimmick juga experience yang sangat berbeda, dimana dengan hanya menggunakan smartphone yang diarahkan kepada Logo “Playboy Beautiful”, maka dengan otomatis video mereka akan terputar dan dapat disaksikan di dalam Tshirt, Sticker atau kartu-kartu bergambar Icons yang tentunya sangat menyenangkan.

Virtual Reality 360 (VR) juga menjadi andalan mereka sebagai sarana promosinya. Dengan membuat Mini series sinetron konsep digital kreatif ini, mereka berharap konsepnya akan menjadi yang pertama di Indonesia atau bahkan di Dunia, karena konsep digital ini mereka percayai pada tahun mendatang akan semakin menguasai dunia entertainment.

Sebagai anak muda kreatif, Icons ingin memberikan hal yang paling terbaik dalam industri entertainment, kedepannya mereka akan mencoba melengkapi performance dengan unsure tekhnologi Hologram, Laser dan Mapping yang akan mereka kemas kedalam AR+VR.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini