Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hidup di dalam keluarga yang berbeda agama, tak menghilangkan rasa menghargai dalam diri artis peran Pevita Pearce.
Bahkan, Pevita masih meluangkan waktu untuk berkumpul bersama keluarga yang merayakan Natal.
"Besok aku berangkat mengunjungi keluarga aku yang ada di UK (United Kingdom), karena memang ada beberapa keluarga aku yang merayakan Natal. Walaupun dengan adanya perbedaan agama di keluarga kita, aku berusaha saling menghargai, jadi aku mengunjungi keluarga aku tersebut," kata Pevita Pearce saat ditemui di Hotel Ritz Carlton, Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (20/12/2016).
Dalam kunjungan tersebut, Pevita rencananya akan melewati pergantian tahun baru bersama-sama.
Momen kumpul keluarga tersebut juga makin harmonis dengan makan bersama.
Pevita dan kakaknya juga saling berbagi tugas usai acara tersebut.
"Kita banyak ngobrol bersama, kita masak bareng karena di sana nggak ada pembantu. Jadi kita berbagi tugas, Kakakku bikin minum aku yang cuci piring. Terasa sekali kekeluargaannya, kalau di Jakarta kan kita serba mandiri," lanjut Pevita.
Wanita kelahiran 6 Oktober, 24 tahun lalu ini mengaku mencari waktu luang sejak jauh-jauh hari.
Di tengah jadwal yang padat, ia sudah mempersiapkan beberapa hari khusus untuk berkumpul.
Pevita pun enggan berburu destinasi wisata sesampainya di UK nanti.
Ia memilih fokus dengan tujuan utamanya, yakni berkumpul bersama keluarga.
Tribunnews/NurulHanna
Pevita Pearce saat menjadi brand ambassador salah satu produk smartphone di Hotel Ritz Carlton, Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (20/12/2016).