News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kata Pevita Pearce Soal Lukisan Dewi Soekarno Tanpa Busana: Dia Malaikat untuk Bung Karno

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pevita Pearce saat ditemui usai perilisan trailer film The Guys, di gedung Soraya Intercine Films, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (13/3/2017).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Netizen dengan cepat memenuhi kolom komentar, di akun media sosial Instagram milik artis peran Pevita Pearce.

Sebab, Pevita mengunggah lukisan bergambar Presiden Pertama Indonesia, Soekarno, sedang duduk didampingi istrinya Dewi Soekarno yang tak mengenakan busana.

Pevita menegaskan, niatnya mengunggah lukisan tersebut beberapa waktu lalu murni karena rasa kagumnya. Ia lantas enggan memperdulikan komentar netizen.

"Kalau (netizen) mau komplain mengenai lukisan itu, kenapa nggak boikot museum-museum yang punya lukisan seperti itu. Jadi pada dasarnya mem-post itu memang tidak ada dasar untuk melecehkan, tapi karena saya mengagumi lukisan itu sebagaimana saya sangat mengagumi seni peran," kata Pevita Pearce saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin (13/3/2017).

Lukisan yang diunggah Pevita akhir pekan lalu, merupakan karya seniman Ronald Manullang.

Dalam lukisan tersebut, digambarkan Presiden pertama Indonesia, Soekarno, tengah duduk didampingi istrinya yang tak mengenakan busana alias bugil.

Soekarno duduk di sebuah kursi, sementara Dewi Soekarno berdiri di sebelahnya tanpa sehelai busana.

Sadar ada perbedaan pendapat di masyarakat, Pevita segera menghapus unggahan lukisan tersebut.

Wanita memiliki nama lengkap Pevita Eileen Pearce itu, sempat berharap masyarakat dunia maya lebih bijak dalam menilai suatu unggahan.

"Sekarang ketika menilai sesuatu ada baiknya kita mere-search dulu, kenapa dia (Dewi Soekarno) tidak memakai busana? Karena dia malaikat untuk Bung Karno. Dia adalah istri kesayangan Bung Karno," ujar Pevita.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini