TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Meski sedang mengandung buah cinta dari pernikahannya bersama Vicky Kharisma, bintang film dan penyanyi Acha Septriassa (27) terus beraktivitas di dunia hiburan.
Saat berbadan dua, Acha memberanikan diri terbang dari Australia tempatnya tinggal bersama sang suami ke Jakarta demi perhelatan seni.
Acha hadir Selasa (11/4/2017) di Museum Bank Indonesia, Kota, Jakarta Utara itu sebagai bentuk dukungannya dalam promo film 'Kartini'.
Usai acara, Vicky mengaku senang bisa melihat bakat akting yang dimiliki oleh Acha yang ditampilkan di depannya.
"Bagus kok tadi, totalitas banget," kata Vicky Kharisma yang membuat Acha tertawa salah tingkah.
Acha mengatakan, ia membacakan sebuah prosa karya Laila Chodiri yang memang terlampir dari karya tulisan Kartini dan dialog di film terbarunya itu.
"Tadi saya membaca surat Kartini yang berisikan mengenai curahan hati adik Kartini, Rukmini mengenai kisah hidup Kartini," ucap Acha.
Ia menjelaskan, isi catatan harian Rukmini mengenai Kartini yang membatalkan kepergiannya untuk menjalani pendidikan di luar negeri, namun Kartini lebih memilih menikah dan menjadi istri ke-3 dengan Bupati.
KPU Sabu Raijua Klarifikasi Dokumen Krisman Riwu Kore yang Tersebar di Media Sosial - Pos-kupang.com
Latihan Soal BAB 2 Bahasa Indonesia Kelas 9 SMP Semester 1 Lengkap Kunci Jawaban, Soal Pilihan Ganda
"Perempuan Indonesia harus selalu menghargai dan meneruskan emansipasi atas jasa beliau (Kartini)," jelasnya.
"Dia (Kartini) seorang yang sangat mengisi perjuangan perempuan Indonesia yang mencetuskan kesetaraan gender perempuan itu penting," sambungnya.
Lanjut Acha, dengan usaha Kartini, perempuan Indonesia menjadi lebih berisi ilmu pengetahuannya mengenai Indonesa,.
"Berusaha berkarya untuk dirinya sendiri dan membuat perempuan menjadi berisi dan ingin berjuang," ujar Acha Septriasa.
Diberitakan sebelumnya, Acha terlibat dalam film yang bertajuk 'Kartini', karya sutradara ternama Hanung Bramantyo yang diproduksi oleh Legacy Pictures yang rencananya akan tayang pada 19 April 2017 mendatang. Acha berperan sebagai 'Rukmini' di film tersebut.
Tidak hanya Acha, sederet artis ternama Indonesia juga berakting di film tersebut, diantarannya ada Christine Hakim, Dian Sastrowardoyo, Jajang C Noer, dan masih banyak lagi. (Wartakotalive.com/Arie Puji Waluyo)