TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejak dekat dan menikah dengan Ferry Anggara pada 2015 silam, Elly Sugigi (45) mengetahui bahwa sang suami tidak memiliki pekerjaan tetap.
Oleh karena itu, Elly mengaku selama hampir dua tahun menjadi istri Ferry, ia tidak pernah dinafkahi suaminya.
"(Dinafkahi) enggak lah. Saya jujur enggak minta nafkah sama Ferry, karena saya tahu dia tidak kerja," tegas Elly Sugigi, usai menjalani sidang perceraian dengan agenda mediasi, di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Pasar Minggu, Rabu (26/4/2017).
Baca: Air Mata Mengalir Saat Sidang Cerai, Elly Sugigi: Sedih Banget karena Malu
Meski tidak dinafkahi dan sudah mengerti, Elly menganggap bahwa suami berondongnya itu tidak mengerti bahwa dirinyalah yang menjadi tulang punggung rumah tangganya.
"Cuma Ferry harus mengertilah, bahwa pekerjaan saya berat. Saya harus ngasih anak-anak saya yang sekolah dan kuliah," ucapnya.
"Anak saya sekarang udah mau S1, dan yang Ulfi juga udah mau SMK," sambungnya.
Lanjut Elly, permasalahannya dengan Ferry dalam berumah tangga, membuat ia kecewa terhadap sang suami.
"Saya cari uang berat, jadi jangan lagi kasih beban dia (Ferry) ke saya," sambungnya. (*)