TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ada peristiwa di balik suksesnya konser Boyzlife di Jakarta.
Keith Duffy dan Brian McFadden berhasil mengobati kerinduan penggemar Boyzone dan Westlife.
Boyzlife menggelar konser di The Sultan Hotel & Residence, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (21/5/2017), dengan promotor Fullcolor Entertaiment dan Tata Enterprise.
Mantan personel Boyzone dan Westlife itu mendapat sambutan hangat dari ratusan penonton yang menyaksikan konser mereka.
Ingar bingar teriakan para penggemar membuat Keith dan Brian semakin semangat dan antusias menghibur mereka. Nyanyian penonton juga membuat mereka semakin energik.
Baca: Konser Perdana Boyzlife di Jakarta Jadi Momen Nostalgia, Banyak Hal Tak Terduga
Setelah 14 lagu dinyanyikan Keith dan Brian, Boyzlife pergi ke belakang panggung untuk menyudahi aksinya.
Namun, para penonton seakan belum puas. Mereka berteriak agar Boyzlife kembali berada di atas panggung untuk menghibur mereka.
"We want more... We want more!," teriak penonton agar Boyzlife kembali menyanyi.
Teriakan tersebut rupanya disahuti oleh Brian, yang kembali ke atas panggung.
"Do you wants more?" tanya Brian dari balik panggung. Ia dan Keith lantas kembali ke atas panggung.
Sayangnya, mikrofon mereka mati. Pihak promotor pun berusaha menyalakan mikrofon mereka dan berhasil.
Keith dan Brian kembali menyanyi. Tapi, mikrofon dan musik minus one (pengiring) kembali mati.
Boyzlife pun tampak kesal. Keith sampai melemparkan jas-nya kepada kru di belakang panggung.
Keith pergi ke belakang panggung. Brian tetap berada di atas panggung untuk menghibur penonton, namun hanya sebentar.
Ia kemudian memanggil Keith kembali ke atas panggung.
"Aku enggak bisa lanjut nyanyi tanpa dia (Keith)," ujar Brian yang kemudian memanggil Keith.
Setelah Keith kembali ke atas panggung, Boyzlife menyanyi lagi dengan medley. Mereka membawakan lagu 'Flying Without Wings' dan 'No Matter What'.
Lagi-lagi, musik pengiring dan mikrofon mereka kembali mati. Tetapi, penonton tetap bernyanyi meski Keith tampak terlihat marah.
Tak lama, musik dan mikrofon kembali menyala, Boyzlife kembali menyanyi dengan membawakan lagu 'You Needed Me', 'Queen Of My Heart', 'Words', 'Fool Again', 'If I Let You Go', dan lain-lain.
"Sorry guys," ujar Brian McFadden dari atas panggung yang menutup aksi konsernya. (*)