News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sempat Diamkan Teror yang Datang, Suami Rey Utami: Kalau Ini Sudah Keterlaluan

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rey Utami dan Pablo Benua.

TRIBUNNEWS.COM - Presenter Rey Utami dan suaminya, Pablo Putra Benua mendapatkan teror dengan menggunakan panci sebagai wadah untuk menyimpan bom tersebut.

Teror yang diterima oleh Rey dan Pablo itu ia terima ketika ada seseorang yang mengirimkannya panci berisi bom, di kediamannya di kawasan Sentul, Bogor, Jawa Barat.

Pablo menjelaskan, pada mulanya ada yang menggedor pintu rumahnya bagian belakang dengan keras, pada Rabu (21/6/2017) malam sekitar pukul 22.00.

Rey dan Pablo pun langsung melaporkan kejadian teror bom panci itu ke pihak yang berwajib, agar bisa ditindak lanjuti ke depannya.

"Kami sudah lapor polisi dan sudah ada tindakan langsung dari pihak yang berwajib. Pastinya kejadian teror bom ini membuat keluarga kami takut," kata Pablo Putra Benua, saat dihubungi melalui sambungan telepon, Rabu (22/6/2017).

Setelah itu, Pablo menambahkan tentu keluarganya dan juga sang istri sangat kaget dikirimkan bom panci oleh orang yang tak dikenal.

"Pastinya kita kaget dan tidak tahu apa-apa. Ini sangat membahayakan banget," ucapnya.

Lanjut Pablo, ia mengaku sebelum-sebelumnya sempat mendapatkan teror juga. Tetapi, teror kemarin tidak separah dengan teror bom panci semalam.

"Kemarin saya sempat dapat teror. Tapi saya diemin aja karena cuman teror biasa. Kalau ini sudah keterlaluan," ujar Pablo Putra Benua.

Arie Puji Waluyo/Warta Kota

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini