News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Naura & Genk Juara Film yang Akan Manjakan Anak anak Indonesia di Akhir 2017

Penulis: Lendy Ramadhan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anak-anak Indonesia akan kembali dimanjakan oleh film layar lebar di akhir 2017.

Film yang akan memanjakan anak-anak itu, yaitu Naura & Gank Juara.

Film tersebut dibintangi oleh putri personel Be3, Rifinola Ifani Sari (Nola), Adyla Rafa Naura Ayu (Naura).

Selain itu, penyanyi Shelomita dan Nola Be3 juga mengambil peran dalam film tersebut.

Baca: Stasiun Utama Melbourne Dikembalikan ke Warna Aslinya Tahun 1910

Berkisah mengenai perahabatan tiga orang dalam kelompok belajar yang sedang bersaing dalam kompetisi karya ilmiah eksakta, film tersebut bergenre drama musikal.

Menurut produser film tersebut, Amalia Prabowo, film yang tayang premier pada 8 November 2017 tersebut pastinya sangat dinanti masyarakat Indonesia.

Karena Indonesia selama 20 tahun belakangan ini belum mempunyai karya film yang massa penontonnya memang ditujukan untuk anak-anak.

Amalia Prabowo sebagai ibu yang tinggal di Indonesia merasakan hal tersebut. Menurutnya film anak-anak selama ini didominasi oleh film non-Indonesia.

Baca: Jumlah Peserta Lomba Berbahasa Indonesia di Australia Cetak Rekor

"Udah lama ya ibu-ibu ini ngga pernah dikasih film anak-anak Indonesia. Sementara anak saya usianya se-Naura, sangat kepengen untuk mendapatkan film yang nuansanya Indonesia, value-nya Indonesia," kata Amalia Prabowo.

Amalia menegaskan, bahwa film tersebut bertujuan untuk mengenalkan kembali sistem tata nilai khas Indonesia melaui film.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini