News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ternyata Kikan Punya Kemampuan Berakting di Dunia Seni Peran

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kikan.

Warta Kota/Nur Ichsan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kengarannya aneh, masak seorang artis minta dibenci dan dikutuk oleh orang banyak?

Bukankah orang menjadi artis itu bertabur pujian dan kebanggaan? Itulah yang kini sedang dialami oleh Kikan.

Tapi tunggu dulu, ternyata itu terkait perannya sebagai tokoh Durga dalam drama musikal kolosal yang berjudul Tekad Indonesia Jaya.

Pagelaran Drama Musikal Kolosal “Tekad Indonesia Jaya,” yang akan digelar di The Kasablanka Hall Kuningan Jakarta Selatan, Sabtu 25 November 2017 pukul 20.00 WIB.

Kikan : Aku ingin sekali dibenci dan dikutuk oleh orang banyak (Warta Kota/Nur Ichsan)

Pertunjukan ini akan menampilkan  Kikan, sandiwara panggung yang disutradarai seniman muda berbakat, Bathara Saverigadi Dewandoro ini, melalui tokoh Durga yang diperankannya, Kikan berkeinginan menjadi orang yang paling dibenci.

“Selama ini orang hanya tahu aku sebagai penyanyi, padahal aku juga punya kemampuan berakting  di dunia seni peran", kata Kikan, saat ditemui usai latihan di Griya Ardhya Garini, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Rabu (22/11/2017).

Kikan : Peran sebagai tokoh Durga, sungguh sangat menantang karena berbeda dengan sifatku yang sebenarnya.  (Warta Kota/Nur Ichsan)

Kikan yang merupakan mantan vokalis Band Coklat ini, mengakui bila ia saat ini  merasa senang bisa dilibatkan dalam drama musikal kolosal ini.

“Terus terang saya merasa senang sekali bisa ikut di dalam  produksi  drama musikal ini,  apalagi yang terlibat di acara ini semuanya adalah  anak-anak muda”,  ujar Kikan .

Kikan  : Aku senang bisa ikut terlibat dalam drama musikal ini, karena didukung oleh anak anak muda yang kreatif dan profesional. (warta kota/nur ichsan)

Di sini Kikan menceritakan bagaimana karakternya sebagai Durga, sosok yang antagonis, sang perusuh yang kerap menimbulkan kekacauan .

“Peran ini menarik sekali dan cukup menantang. jadimau gak mau  aku harus memerankan tokoh yang sebenarnya aku enggak suka, pokoknya bukan aku banget deh,  karena aku itu orang yang concern dengan isu-isu in-toleransi, radikalisasi, yang mencintai persatuan, dan kebersamaan, maka dari itu peran ini aku sebut sebagai tantangan”, ucap Kikan.

Kikan : Banyak orang yang belum tahu, selain menyanyi aku juga suka berakting. (Warta Kota/Nur Ichsan)

Saat ini Kikan sedang  berusaha total menekuni dunia akting, makanya jangan heran bila ia memanfaatkan sekali waktu yang tersisa untuk latihan secara serius  “Aku berusaha untuk memberikan yang terbaik di atas pentas, semaksimal mungkin akan aku kerahlkan untuk memerankan tokoh yang aku mainkan ini", Tuturnya.

Kikan  :Aku berlatih keras agar hasilnya bisa maksimal (Warta Kota/Nur Ichsan)

Menilik cerita yang dibawakan pada drama musikal kolosal ‘Tekad Indonesia Jaya’, Kikan berpendapat bila  pesan yang ada dalam drama musikal ini sangat pas dengan kondisi keadaan saaat ini, di panggung nanti Kikan juga akan membawakan sejumlah lagu, diantaranya; lagu Keangkara Murkaan dan Kebingungan,yang berduet dengan Candil.

Kikan : Aku akan suguhan permainan yang terbaik kepada penonton(Warta Kota/Nur Ichsan)

Pertunjukan Drama Musikal Kolosal “Tekad Indonesia Jaya,”  ini merupakan hasil produksi kerjasama antara Persatuan Istri Anggota (PIA) TNI-AU Ardhya Garini dan Sanggar Swargaloka Jakarta yang melibatkan ratusan seniman profesional, serta pelajar, dan mahasiswa.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini